Published On: Thu, May 19th, 2016

Eksekusi Lahan Kebonharjo Semarang Selesai Hari Ini

Eksekusi Lahan Kebonharjo Oleh PT KAI Daop 4 Semarang

Eksekusi Lahan Kebonharjo Oleh PT KAI Daop 4 Semarang

SEMARANG, beritasemarang.net – Eksekusi lahan rumah yang tidak mempunyai sertifikat di Kebonharjo, Kelurahan Tanjung Mas, Kecamatan Semarang Utara oleh PT KAI Daop 4 Semarang ditargetkan selesai pada hari ini, Kamis (19/5).

Proses eksekusi ini dimulai dari Kamis (19/5) siang berlangsung ricuh, protes warga Kebonharjo dilakukan dengan adanya aksi dorong dan lempar batu kepada aparat polisi yang akan melakukan eksekusi sehingga polisi dengan terpaksa menembakkan gas air mata untuk membubarkan warga yang bertindak anarkis.

Ada satu warga Kebonharjo bernama Miran (60) meninggal dunia karena serangan jantung saat proses eksekusi bangunan berlangsung. Miran diduga kaget melihat adanya ribuan personel polisi yang telah siaga dan alat berat yang siap menghancurkan rumahnya. Tujuh polisi dilarikan ke rumah sakit karena terkena lemparan batu dari warga.

Tercatat sebanyak 130 rumah yang terkena penggusuran ini dikarenakan tidak memiliki sertifikat, dan 17 rumah yang mempunyai sertifikat.

Menurut EVP PT KAI Daop 4 Semarang, Andika Putranto, proses penertiban akan tetap berlangsung bagi warga yang tidak memiliki sertifikat, baik yang telah menerima ganti rugi ataupun yang belum dan tetap dibuka kesempatan bagi warga untuk mengajukan penggantian rugi.

“Target program penertiban hari ini selesai untuk yang tidak memiliki sertifikat. Setelah ini akan dilakukan sterilisasi dengan pemagaran lahan utuk mengamankan aset,” Jelas Andika.

Adapun jumlah penggantian rugi bangunan rumah permanen sebesar Rp 250 ribu per m2, dan untuk bangunan semi permanen sebesar Rp 200 ribu per m2.

Hingga berita ini diturunkan aparat telah ditarik mundur dan situasi lebih kondusif.

(Sheyla/BS02)

About the Author

-

Leave a comment

XHTML: You can use these html tags: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>