Published On: Sun, Jun 11th, 2017

Sempat Terjadi Keributan Suporter, Laga Uji Coba PSS Sleman vs PSIS Semarang Berakhir Imbang 1-1

Sempat Terjadi Keributan Suporter, Laga Uji Coba PSS Sleman vs PSIS Semarang Berakhir Imbang 1-1

Sempat Terjadi Keributan Suporter, Laga Uji Coba PSS Sleman vs PSIS Semarang Berakhir Imbang 1-1

SEMARANG, beritasemarang.net – Hasil akhir uji coba klub Liga 2 yang berlangsung di Stadion Maguwoharjo pada Sabtu (10/6) malam berakhir imbang. Laga persahabatan tersebut mempertemukan antara PSS Sleman vs PSIS Semarang.

Kendati unggul lebih dulu lewat tendangan keras striker Risky Novriansyah menit ’61, PSS Sleman tak mampu mempertahankan skor karena hanya berselang tiga menit saja, tim Mahesa Jenar dapat menyamakan skor 1-1 lewat tendangan bebas Taufik Hidayat pada menit ’64.

Skor pun bertahan sampai akhir pertandingan babak kedua. Meski sempat terjadi insiden keributan di area tribun utara maupun selatan, pada akhirnya para suporter dapat kembali tenang hingga laga uji coba bisa kembali dilanjutkan.

Subangkit, Pelatih PSIS menyayangkan kerusuhan itu. Menurutnya, insiden tersebut malah menodai pertandingan yang sedang berjalan bagus. ”Pertandingan yang sangat bagus. Hanya saja sempat ada error, keributan antarsuporter yang mengakibatkan pertandingan dihentikan. Padahal saat itu, tim kami sedang bagus-bagusnya,” ujarnya.

Ia mengakui bahwa kedua tim tampil luar biasa bahkan terlihat sama-sama ingin menang. ”Kami mendapat tekanan sepanjang pertandingan. Tetapi, kami juga beri tekanan tuan rumah dan bisa mencetak gol untuk menyamakan kedudukan,” imbuhnya.

Sementara, Freddy Muli pelatih PSS Sleman menujukkan kepuasan terhadap timnya. Hanya saja, ia memberi catatan penting terutama lini belakang yang masih lengah dan belum fokus menahan serangan ketika menghadapi set piece lawan.

”Ini yang harus diperbaiki. Pemain harus fokus dan tidak lengah saat lawan mendapat set piece. Tetapi, pertandingan ini memang bagus,” ungkapnya.

(Deny/BS04)

About the Author

Leave a comment

XHTML: You can use these html tags: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>