Published On: Sat, Jul 16th, 2016

Demam Pokemon Go Melanda Semarang

Ilustrasi: Demam Pokemon Go Melanda Semarang

Ilustrasi: Demam Pokemon Go Melanda Semarang

SEMARANG, beritasemarang.net – Meski belum secara resmi rilis di Indonesia, permainan bernama Pokemon Go telah menyebar seantoro dunia bahkan masyarakat kini dapat dengan mudah mendownload kemudian memainkanya. Begitu pula dengan kota Semarang yang sudah dilanda permainan tersebut hingga memiliki progam Smart City demi mendukung para pemain Pokemon Go dengan menyediakan layanan wifi gratis di Pokestop.

Pun Walikota Semarang, Hendrar Prihadi mengatakan bahwa sejak hadirnya Pokemon Go, kunjungan ke taman-taman maupun tempat wisata kian meningkat. Hampir puluhan taman di Semarang teridentifikasi sebagai Pokestop sehingga para trainer Pokemon banyak berdatangan untuk memburu Pokeball atau sekedar menyalakan Lure Module.

“Karena taman-taman serta tempat wisata jadi Pokestop dan Gym maka yang tadinya jarang kesana jadi datang, ini menarik,” kata Hendrar lewat pesan singkatnya, Sabtu (16/7).

Bila dihitung, ada sekitar 23 taman Kota Semarang yang menjadi Pokestop diantaranya Kota Lama, Taman Pandanaran, Lapangan Simpang Lima dan Taman Menteri Supeno disamping ada pula wifi gratis.

“Di Balai Kota Semarang sendiri, Patung Mr.Moh.Ihsan yang ada di tengah Balai Kota juga jadi Pokestop,” imbuhnya.

Lanjut Hendrar, para trainer juga bisa mampir ke gedung Pusat Informasi Publik (PIP) untuk nongkrong atau mencari informasi melalui akses wifi secara gratis. “Silahkan datang ke Balai Kota, koneksi Internet juga gratis melalui wifi Pusat Informasi Publik,” tandasnya kembali yang bersumber dari salah satu situs nasional.

Nampak jelas bahwa antusias masyarakat Kota Semarang pada Pokemon Go cukup tinggi. Hal itu ditandai dengan gonta-gantinya penduduk di Gym yang berarti masih banyak aktivitas di sana. Di beberapa tempat wisata lain pun masih terlihat para trainer sibuk mengotak-atik smartphone-nya.

(Deny/BS04)

About the Author

Leave a comment

XHTML: You can use these html tags: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>