Published On: Wed, Aug 9th, 2017

Wow, Jateng Fair 2017 Bakal Mengusung Tema “The Paradises of Karimunjawa”

Jadwal acara musik Jateng Fair 2017

Jadwal acara musik Jateng Fair 2017

SEMARANG, beritasemarang.net – Pertengahan agustus ini, event Jateng Fair 2017 bakal digelar kembali oleh PT PRPP (Pusat Rekreasi dan Promosi Pembangunan) Jawa Tengah. Pun ditargetkan bisa menyedot sampai 1 juta pengunjung.

Titah Lestyorini, Direktur utama PT PRPP Jawa Tengah menuturkan bahwa gelaran Jateng Fair kali ini akan diisi pameran dan pembangunan dari berbagai produk usaha mikro menengah (UKM) di Jawa Tengah. Melihat pengalaman tahun kemarin yang telah melibatkan setidaknya 320 tenant dengan pengunjung sebanyak 500.000 orang serta total transaksi mencapai Rp 100 miliar, pihaknya menargetkan ada kenaikan 20 persen.

“Kami targetkan, jumlah pengunjung Jateng Fair 2017 ini meningkat menjadi 1 juta orang. Untuk transaksi, kami targetkan naik 20 persen dari tahun lalu, baik transaksi langsung maupun tidak langsung,” ujarnya seperti dilansir dari media nasional setempat Rabu (12/6) bulan lalu.

Ia juga menggandeng rekanan Taman Pelangi selaku EO (event organizer) untuk memenuhi target dimana tema yang akan diusung adalah “The Paradises of Karimunjawa”. Tirah menambahkan bahwa dengan mengekplorasi pulau Karimunjawa nantinya makin menguatkan daya tarik terhadap wisata tersebut.

“Mulai dari dekorasi, semua melambangkan nama-nama pulau di Karimunjawa dan koleksi ikan di sana. Ikon Jepara, semisal ukiran, juga akan mengisi bagian di Jateng Fair ini. Selain itu, di Jateng Fair juga akan dipamerkan produk unggulan, di antaranya kopi, jamu, batik dan furniture,” imbuhnya.

Disisi lain, Solikhin selaku Perwakilan Taman Pelangi menjelaskan event Jateng Fair 2017 bakal digelar mulai tanggal 11 Agustus sampai 10 September mendatang. Dan sampai sekarang persiapanya telah mencapai 80 persen.

“Tahun ini lebih ke Jawa Tengah. Sehingga, temanya menunjukan produk asli dan jatidiri Jawa Tengah,” jelasnya.

(Deny/BS04)

About the Author

Leave a comment

XHTML: You can use these html tags: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>